Peralatan Makan Bayi
Peralatan untuk Membantu Pemberian Makanan Tambahan Dari berbagai peralatan makan yang Ibu miliki, beberapa diantaranya mempunyai ma...
7 - 9 Bulan
Ibu Perlu Tahu
01 May 2023

1
ibu tandai artikel ini
bermanfaat
Peralatan untuk Membantu Pemberian Makanan Tambahan
Dari berbagai peralatan makan yang Ibu miliki, beberapa diantaranya mempunyai manfaat yang besar. Ayo siapkan sejumlah hal berikut:
- Sendok-sendok plastik berukuran kecil untuk mendukung proses bayi makan, serta bersahabat dengan mulutnya yang kecil dan giginya yang baru tumbuh.
- Piring dan mangkuk plastik dengan warna-warna menarik.
- Beberapa celemek dan sapu tangan bersih untuk mengelap air liur bayi dan sisa makanan di mulutnya. Bila perlu, siapkan pula alas lantai untuk lebih menjaga kebersihan suasana makan.
- Taplak meja dari plastik.
- Blender atau alat lainnya untuk membantu melumatkan makanan bayi.
- Bantal berbentuk U (yang biasa digunakan ibu hamil) untuk menyangga saat bayi makan.
- Mainan atau lagu untuk membantu memfokuskan perhatiannya pada makanan.