5 Ide Menu Buka Puasa untuk Anak yang Lezat dan Bergizi

Tidak terasa bulan Ramadhan sudah kembali hadir di tengah-tengah kita ya, Bu! Apakah tahun ini si Kecil sudah akan mulai latihan berpuas...

Ditulis oleh : Tim Penulis

4 min
20 Apr 2022


Tidak terasa bulan Ramadhan sudah kembali hadir di tengah-tengah kita ya, Bu! Apakah tahun ini si Kecil sudah akan mulai latihan berpuasa? Atau malah si Kecil sudah pintar menjalankan puasa sehari penuh? Agar si Kecil makin semangat berpuasa, yuk buatkan menu buka puasa yang enak dan bergizi! Cek resepnya di sini, ya.

Apakah Anak Harus Berbuka dengan yang Manis?

Buka puasa adalah waktu yang sangat ditunggu-tunggu oleh si Kecil, apalagi yang baru belajar berpuasa.

Pasti berat sekali bagi si Kecil untuk menahan lapar dan haus seharian. Biasanya untuk mengembalikan energi yang hilang setelah seharian beraktivitas, Bunda akan menyediakan takjil atau menu berbuka yang manis-manis. Gula memang jadi salah satu sumber asupan yang bisa cepat mengembalikan energi.

Namun, bukan berarti anak dapat mengonsumsinya dalam jumlah yang berlebihan, ya! Karena kebanyakan asupan gula juga bisa membuat anak cepat kenyang sehingga ia nanti tidak mau makan makanan utama. 

Lebih baik perkaya variasi bahan makanan dalam menu yang Ibu buat sehingga nilai gizi yang terkandung juga lebih tinggi.

Oleh karena itu, sangat penting bagi Ibu untuk menyediakan makanan berbuka yang menggugah selera makan namun tetap kaya akan karbohidrat, protein, lemak, vitamin dan mineral. 

Ide Menu Buka Puasa untuk Anak

Satu hal yang harus diterapkan saat buka puasa, yaitu sebelum menyantap menu makanan lain,ajak anak untuk mengawalinya dengan minum segelas air putih hangat terlebih dahulu.  

Setelah minum segelas air putih hangat, Ibu dapat menghidangkan kedelapan menu buka puasa berikut ini: 

1. Creamy Sweet Corn Soup

Hidangan hangat yang lembut, gurih, dan manis ini sangat cocok untuk menemani buka puasa si Kecil. Selain rasanya yang lezat, creamy sweet corn soup juga kaya akan nutrisi yang dibutuhkan oleh si Kecil untuk mengembalikan energinya. 

Dalam satu kali penyajian, sebanyak 250 gram, creamy sweet corn soup mengandung 208 kkal kalori, 12 gram lemak, sodium 1.450 mg, 27 gram karbohidrat, 5 gram serat, 10 gram gula, dan 5 gram protein. 

Bahan yang dibutuhkan: 

  • 2 sdm minyak zaitun.

  • 50 gram unsalted butter.

  • 1 siung bawang, cincang halus.

  • 1 bawang bombay, iris tipis.

  • 150 gram kentang, potong kotak-kotak kecil.

  • 200 gram jagung manis pipil, rebus hingga empuk.

  • 600 ml kaldu sayur panas.

  • 50 ml double cream.

  • Keju cheddar atau mozarella parut  secukupnya.

  • Garam secukupnya.

  • Lada hitam bubuk secukupnya.

  • Daun bawang secukupnya, cincang halus.

Cara membuat: 

  1. Panaskan minyak zaitun dan unsalted butter diatas api ukuran sedang. 

  2. Setelah mentega meleleh, masukkan bawang putih, bawang bombay, dan kentang. Tumis selama 5 menit hingga teksturnya melunak. 

  3. Kemudian, masukkan jagung manis pipil. Lanjutkan proses menumis sekitar 2 menit. 

  4. Selanjutnya, Ibu dapat memasukkan kaldu sayur dan masak di atas api kecil hingga mendidih. Cek apakah tekstur kentang sudah empuk. 

  5. Setelah itu, masukkan double cream dan aduk pelan. 

  6. Bumbui dengan garam dan lada hitam bubuk sesuai selera. 

  7. Jika sudah, matikan api dan masukkan ke dalam food processor. Giling hingga halus. 

  8. Sesudahnya masukkan lagi ke dalam panci dan panaskan dengan api kecil. 

  9. Masukkan jagung pipil rebus ke dalam sup, dan aduk hingga tercampur rata.  

Untuk menyajikannya, tuang sup ke dalam mangkuk lalu taburi dengan daun bawang dan parutan keju. 

Jika si Kecil suka dengan tekstur keju yang meleleh, gunakan keju mozzarella dan taburkan segera saat sup masih panas.

Baca juga: Resep Green Smoothie Bowl

2. Salad Buah 

Salad buah yang manis dengan sedikit sentuhan rasa asam akan menyegarkan mulut si Kecil setelah seharian berpuasa. 

Selain menyegarkan, menu satu ini juga akan menjadi sumber nutrisi yang sangat baik bagi anak karena kaya akan berbagai macam vitamin, serat, kalium, dan prebiotik (dari yogurt). 

Ibu juga dapat membuat salad buah semakin kaya nutrisi dengan menaburkan biji chia yang kaya nutrisi penting. 2,5 sendok teh biji chia mengandung 140 kkal kalori, 5 gram protein, 10 gram serat, 12 gram karbohidrat, dan 8 gram lemak baik.

Bahan yang dibutuhkan: 

  • ¼ buah apel ukuran sedang.

  • ¼ buah mangga ukuran kecil.

  • ¼ buah pisang ukuran sedang.

  • ½ buah jeruk.

  • 3 buah stroberi ukuran sedang.

  • 3 butir anggur merah.

  • Beberapa butir buah bluberi. 

  • ⅓  sendok teh biji chia.

  • Yogurt secukupnya.

  • Madu secukupnya.

  • Keju cheddar parut secukupnya.

Cara membuat:

  1. Potong semua buah apel, pisang, stroberi, bluberi, dan anggur dalam ukuran kecil agar mudah disuap ke dalam mulut. Sisihkan.

  2. Peras buah jeruk. Sisihkan. 

  3. Campur buah yang telah dipotong kecil-kecil dengan biji chia, yogurt, madu, dan jus jeruk hingga merata.

  4. Taburkan keju cheddar parut di atas salad buah sesuai dengan keinginan. 

  5. Salad buah segar kaya nutrisi siap disajikan sebagai menu takjil!

Oh iya, Ibu tidak perlu berpaku pada bahan-bahan di atas. Ibu dapat menyesuaikan jenis buah dan topping sesuai dengan selera si Kecil. Namun, pastikan buah tidak terlalu asam ya, Bu. 

Baca juga: Resep Sate Buah Pelangi

3. Hummus Dip 

Mungkin Ibu belum familiar dengan makanan satu ini karena memang belum begitu populer di Indonesia. Padahal makanan satu ini sangat kaya nutrisi. 

Hummus adalah saus kental dari Timur Tengah yang digunakan sebagai cocolan roti. Bahan utamanya adalah kacang Arab (chickpeas), bawang putih, dan minyak zaitun. Cita rasanya gurih dan teksturnya lembut. 

Dalam 2 sendok makan hummus mengandung: 

  • 82,4 kkal kalori, 

  • 5,8 gram lemak, 

  • 5,05 gram karbohidrat,

  • 1,83 gram serat, 

  • 2,49 gram protein, 

  • 98 mg kalium, 

  • 57 mg sodium,

  • 13,9 kalsium, 

  • 0,8 mg zat besi, 

  • 56,3 mg fosfor,

  • 24,1 mg magnesium,

  • 5,83 mg vitamin K,

  • 0,3 vitamin A,

  • 15,8 kolin,

  • 12,2 folat.

Bahan untuk membuat hummus: 

  • 250 gram chickpeas

  • 1 liter air

  • ½ sdt jintan, sangrai dan haluskan

  • ½ sdt garam

  • 1 buah lemon, peras airnya

  • 2 siung bawang putih, cincang halus

  • Tahini

Bahan pelengkap:

  • 2 pita bread, panggang

  • 1 sdt cabai bubuk

  • 1 sdt peterseli, cincang halus

Cara membuat hummus:

  1. Rendam kacang arab di dalam mangkuk selama satu malam. Pastikan seluruh bagian kacang terendam. Keesokan harinya kacang akan terlihat lebih bulat dan besar. 

  2. Rebus kacang arab yang telah direndam semalaman dengan api besar. Buang busa yang muncul saat proses perebusan. 

  3. Jika semua busa sudah dibuang, kecilkan api dan tutup panci. Masak kembali selama 1,5 jam. 

  4. Setelah direbus selama 1,5 jam, seharusnya kacang sudah bertekstur lembut dan dapat dihancurkan dengan sendok. Apabila kacang masih keras, Ibu dapat menambahkan air dan merebus kembali kacang sedikit lebih lama hingga empuk.

  5. Apabila kacang telah empuk, Ibu dapat mematikan api dan meniriskan kacang.

  6. Kemudian, sisihkan 2 sendok kacang arab dan masukkan sisanya ke dalam food processor. Giling hingga teksturnya menyerupai pasta; lembut, kental, dan tidak menggumpal. 

  7. Selanjutnya, masukkan kacang arab yang telah berbentuk pasta ke dalam mangkuk kemudian masukkan air perasan lemon, tahini, bawang putih cincang, dan garam. 

  8. Setelah itu, Ibu dapat mengambil 2 sendok kacang arab yang tadi disisihkan dan memasukkannya ke dalam mangkuk kecil bersama dengan bubuk jintan, 1 sdm air perasan lemon, minyak zaitun, peterseli cincang, dan sedikit garam. Campur hingga merata. 

  9.  Letakkan dua sendok besar hummus ke dalam piring saji dan beri topping kacang arab utuh yang telah Ibu buat. 

  10. Sajikan hummus dengan pitta bread panggang. Selamat menikmati hidangan takjil ala Timur Tengah dengan si Kecil!

Baca juga: Setup Roti Kurma

4. Nugget Sayur dan Daging

Ibu dapat menyajikan nugget sehat yang kaya akan protein, vitamin, dan mineral sebagai menu buka puasa si Kecil. Bahan yang digunakan juga mudah ditemukan, Bu.

Bahan: 

  • 250 gram daging sapi.

  • 1 buah wortel.

  • ¼ brokoli.

  • 2 buah telur.

  • 3 sdm tepung terigu.

  • 1 sdm tepung aci/kanji.

  • Mentega.

  • 2 daun bawang.

  • 1 sendok teh minyak zaitun.

  • 2 kocok telur.

  • Tepung panir.

Bahan bumbu halus:

  • 2 siung bawang putih.

  • 4 siung bawang merah.

  • Garam dan merica secukupnya.

Cara membuatnya: 

  1. Campur daging sapi, wortel, brokoli, dan daun bawang yang sudah dicincang halus. 

  2. Setelah tercampur rata, masukkan adonan daging dan sayur ke dalam food processor bersama telur, bumbu halus, 1 sendok teh minyak zaitun, dan sedikit air. Giling hingga halus. 

  3. Setelah adonan halus, campur dengan tepung terigu dan tepung kanji. 

  4. Kemudian, olesi loyang kukusan dengan margarin agar tidak lengket. Setelah margarin rata, baru tuang adonan ke dalam loyang.  

  5. Kukus adonan selama 30 menit. 

  6. Setelah adonan matang, dinginkan, lalu dipotong-potong sesuai selera dan kreativitas Ibu. 

  7. Selanjutnya, siapkan 3 wadah, masing-masing untuk tepung terigu, kocokan telur, dan tepung panir. 

  8. Masukkan nugget ke dalam tepung terigu, kemudian kocokan telur, dan terakhir ke dalam tepung panir. Ulangi sebanyak 2 kali. 

  9. Dinginkan di kulkas selama 20 menit. Kemudian goreng dengan minyak panas. Jika ingin lebih sehat, Ibu dapat mengganti minyak goreng dengan minyak zaitun. 

Nah, nugget dengan tekstur kriuk di luar dan lembut di dalam dapat dinikmati dengan nasi hangat atau mashed potato. 

Baca juga: Resep Nugget Tempe Keju Mozzarella

5. Puding Coklat 

Pudding adalah salah satu pilihan menu berbuka puasa sehat nan lezat yang sangat mudah dibuat. 

Jika tidak ingin terburu-buru, sebaiknya Ibu membuat puding di malam hari untuk disantap waktu buka besok. Sebab pudding membutuhkan waktu sekitar 30-60 menit untuk mengeras. 

Nah, dalam sekali santap, si Kecil akan mendapatkan 165 kkal, 8 gram lemak tak jenuh, 1 gram jenuh, 75 mg sodium, 25 gram karbohidrat, 9 gram serat, dan 4 gram protein. 

Bahan yang dibutuhkan: 

  • 1 ½ cup susu almond.

  • ⅓ cup biji chia.

  • ¼ cup bubuk coklat tanpa tambahan gula.

  • 4 sendok makan sirup maple. 

  • ½ sendok teh ground cinnamon.

  • ½ sendok teh vanili.

Cara membuat puding coklat: 

  1. Masukkan semua bahan, kecuali biji chia, ke dalam mangkuk. Kocok menggunakan whisk dengan kecepatan tinggi hingga semua tercampur rata. 

  2. Setelah semua tercampur rata, nyalakan kompor dan masak adonan puding dengan api kecil hingga mendidih. Aduk perlahan.

  3. Setelah adonan mendidih turunkan dari kompor dan tunggu 5-10 menit agar tidak terlalu panas. 

  4. Jika sudah tidak terlalu panas, masukkan biji chia. Campur rata. 

  5. Sesudah itu, Ibu dapat menuang adonan puding ke dalam cetakan. 

  6. Dinginkan dan simpan di kulkas hingga waktu santap tiba. 

Untuk menambah cita rasa, ibu dapat menyajikan puding coklat dengan vla vanila dan potongan buah segar seperti stroberi atau persik.

Baca juga: Resep Es Kopyor Fantasi

Nah, itulah sederet menu lezat kaya gizi yang dapat Ibu hidangkan untuk si Kecil saat berbuka puasa. Oh iya,  jangan lupa sampaikan apresiasi Ibu terhadap si Kecil atas usahanya menahan lapar dan haus. Sampaikan bahwa hal tersebut merupakan salah satu pengendalian diri yang luar biasa. Dengan begitu, si Kecil semakin bersemangat untuk menjalankan puasa esok hari. 

Selain itu, Ibu juga dapat mendukung pemenuhan nutrisi si Kecil saat menjalankan ibadah puasa dengan memberikan susu Bebelac 4 GoGreat+ saat sahur dan sebelum tidur. Susu Bebelac 4 GroGreat+ adalah partner tepat Ibu Hebat untuk tumbuhkan Anak Hebat karena memiliki keunggulan berupa 14 vitamin & 9 mineral penting, serat prebiotik FOS:GOS 1:9 yang teruji secara internasional untuk mendukung pencernaan anak (happy tummy) dan Triple A (ALA, LA, dan DHA) untuk mendukung si Kecil berpikir lebih kreatif (happy brain) dengan hati yang besar (happy heart).

bebe 4

Ketika pencernaannya baik, anak juga akan bisa lebih aktif, ceria, dan bersemangat untuk berpuasa sambil terus melakukan berbagai kegiatan bersama teman-teman yang menunjang perkembangannya(happy heart). 

Tertarik mencoba? Jangan lupa mendaftar jadi member Bebeclub untuk menikmati promo dan fitur menarik lainnya ya, Bu!

Selamat menjalankan ibadah puasa!

 

Pilih Artikel Sesuai Kebutuhan Ibu


  1. IDAI | Mempersiapkan Anak Berpuasa. (2015). Idai.or.id. https://www.idai.or.id/artikel/klinik/pengasuhan-anak/mempersiapkan-anak-berpuasa

  2. Momentum. (2018, May 8). How to care for the fasting child. Baylor College of Medicine Blog Network. https://blogs.bcm.edu/2018/05/08/how-to-care-for-the-fasting-child/

  3. Ibadah Puasa. Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. https://kesmas.kemkes.go.id/assets/upload/dir_519d41d8cd98f00/files/Media_sehat_puasa_1338.pdf

  4. ‌Super Fruit Salad. (2019, July 22). UNL Food. https://food.unl.edu/recipe/super-fruit-salad#:~:text=Fruits%20have%20important%20nutrients%20like,syrup%2C%20which%20has%20added%20sugars.

  5. https://www.mayoclinichealthsystem.org/hometown-health/speaking-of-health/chia-seeds-pack-nutritional-punch#:~:text=One%20serving%20of%20dried%20chia,grams%20are%20heart%2Dhealthy%20fats.

  6. ‌FoodData Central. (2023). Usda.gov. https://fdc.nal.usda.gov/fdc-app.html#/

  7. Manning, J. (2014, July 28). Hummus: The Healthy Dip. WebMD; WebMD. https://www.webmd.com/diet/hummus-recipe-and-benefits

  8. Calories in Creamy Sweet Corn Soup by Always Fresh and Nutrition Facts | MyNetDiary.com. (2022). MyNetDiary. https://www.mynetdiary.com/food/calories-in-creamy-sweet-corn-soup-by-always-fresh-serving-30666423-0.html



Temukan Topik Lainnya

Artikel Terkait